Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2011

Penjelasan Seputar Imunisasi Wajib Pada Bayi

Jangan lupa untuk mengimunisasi bayi kecil Anda tepat pada waktunya! Imunisasi adalah memasukkan mikroorganisme penyebab penyakit yang sudah dilemahkan atau dimatikan (dalam bentuk vaksin) atau dengan bentuk racun yang sudah dilemahkan dengan panas atau bahan kimia (disebut toksoid), ke dalam tubuh bayi, yang akan membuat antibodi yang sama dengan antibodi yang akan diproduksi jika is sungguh terkena penyakit tersebut. Jadi, bayi “dipersenjatai” dengan sistem imun atau kekebalan khusus. Ditemukan oleh Edward Jenner, seorang dokter skotlandia, imunisasi telah menyelamatkan ribuan nyawa bayi setiap tahunnya. Imunisasi Wajib Imunisasi wajib adalah imunisasi yang harus diberikan pada bayi. Dengan imunisasi wajib, maka bayi akan terlindung terhadap penyakit yang kerap menyerang. Di antara berbagai jenis imunisasi, yang termasuk imunisasi wajib adalah imunisasi BCG, DPT, Polio, Campak dan Hepatitis B. 1. Vaksin BCG a. Penjelasan Vaksin BCG mengandung jenis kuman TBC yang masih hidup tapi ...

Bayiku Sungsang dan Terlilit Tali Pusat Berujung Sectio Caesaria

Selasa, 13 September 2011, aku USG. Dokter Herry bilang ada lilitan di leher bayiku dan posisi kepala masih diatas. Usia kehamilanku masih sekitar 30 minggu. Diperkirakan akan lahir nanti sekitar 19 November 2011. Tetapi ada kemungkinan maju 2 minggu, jadi tanggal 5 November dijadikan sebagai acuan HPL. Setelah tahu kondisi bayiku, aku rajin jalan kaki setiap pagi dan juga sujud lama setiap hari setiap sempat setiap ada waktu berharap supaya bayiku bisa pindah ke posisi yang benar dan aku bisa lahiran dengan spontan. Namun betapa besar kuasaNya, manusia hanya bisa merencanakan dan Dia lah yang menentukan. Siapa sangka pada Selasa, 11 Oktober 2011 di usia kehamilanku yang ke-34 minggu, aku harus beranikan diri dibius di kamar operasi dan mengalami satu peristiwa yang tidak pernah kuinginkan sebelumnya, yaitu Sectio Caesaria.